Cara Install VYM (View Your Mind) Di Ubuntu / Mint

ASSALAMU'ALAIKUM WR. WB.


A. PENDAHULUAN
    Selamat datang di blog saya. Kali ini saya akan memberi tahu cara install VYM pada linux ubuntu / mint. Untuk lebih jelasnya simak baik-baik artikel saya kali ini.

B. PENGERTIAN
    VYM (View Your Mind) adalah alat untuk menghasilkan dan memanipulasi peta yang menunjukkan pemikiran Anda. Peta semacam itu dapat membantu Anda meningkatkan kreativitas dan efektivitas Anda.

C. LATAR BELAKANG
    Kadang kita lupa dengan apa yang kita rencanakan dengan baik, untuk itu kita dapat memetakan dengan mudah menggunakan VYM.

D. MAKSUD DAN TUJUAN
    Agar kita dapat dengan mudah mengingat apa yang ada di pikiran kita dengan cara menuangkan pikiran kita ke VYM.

E. ALAT DAN BAHAN
  • File VYM.deb jika belum ada download di sini
  • Koneksi internet

F. PEMBAHASAN

  • Lewat Software Manager
1. Buka software manager pada menu linux

2. Kemudian cari kata kunci vym, kemudian klik vym.

3. Klik tombol install dan massukkan password root kalian.


4. Setelah terinstall kemudian cari di menu dan ketik kata kunci vym

  • Lewat Terminal Secara Langsung
1. Buka terminal, kalau cara cepatnya klik ctrl+alt+t kemudian masuk superuser dengan perintah berikut :
#sudo su
2. Kemudian langsung install vym dengan perintah berikut :
#apt-get install vym

3. untuk membuka lewat terminal ketikan perintah berikut, maka akan terbuka aplikasinya :
#vym


  • Lewat File Yang Telah Didownload Tadi
1. Buka directory file yang telah didownload, kalau punya saya ada di folder Downloads/Programs maka ketikan perintah berikut :
#cd Downloads/Programs
#ls

2. Kemudian install dengan cara berikut, sesuai nama filenya :
#dpkg -i vym_2.5.0-2_amd64.deb

3. untuk membukanya sama seperti diatas

G. KESIMPULAN
    Dengan menggunakan VYM dan menuangkan pikiran kita disana maka kita akan lebih mudah mengingatnya

H. REFERENSI
    https://sourceforge.net/projects/vym/

I. PENUTUP
    Sekian artikel dari saya, semoga bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog saya.

WASSALAMU'ALAIKUM WR. WB.
Reaksi:

Post a Comment

0 Comments